VISI :
- Menjadi lembaga akreditasi laundry yang memiliki integritas tinggi.
- Mendukung pemerintah Indonesia dalam program Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs).
MISI :
- Meningkatkan kualitas produk, proses dan jasa laundry yang diimplementasikan oleh para pelaku laundry.
KEBIJAKAN MUTU
- LSPr SULI sebagai lembaga sertifikasi produk melaksanakan kegiatan sertifikasi produk berdasarkan SNI ISO/IEC 17065:2012 tentang Penilaian kesesuaian – Persyaratan untuk lembaga sertifikasi produk, proses dan jasa
- Manajemen LSPr SULI menjamin konsistensi dalam mengoperasikan sertifikasi berdasarkan SNI ISO/IEC 17065:2012 dengan menjaga ketidakberpihakan.
- LSPr SULI menjamin bahwa persyaratan SNI ISO/IEC 17065:2012 dan Panduan Mutu ini serta dokumen pendukungnya dimengerti, dilaksanakan, dan dipelihara oleh semua personil tetap maupun personil kontrak.
- Dalam melaksanakan sertifikasi, LSPr SULI menggunakan standar produk sesuai SNI dan regulasi yang diakui oleh pemangku kepentingan dan dilaksanakan dengan prinsip efektifitas dan efisiensi.
- Sasaran mutu sertifikasi jasa laundry adalah memberikan komitmen terhadap layanan jasa sertifikasi dengan menjaga kerahasiaan dan ketidakberpihakan.
- Nilai pelayanan (kerjasama, akuntabel, melayani, inovatif, jujur, pioner dan tanggung jawab).